Hari ini adalah hari terakhir kerja di tahun 2016. Aku dan teman-teman divisi IT kantor sengaja mengatur acara untuk membuat potluck sebagai acara kebersamaan dipenghujung tahun. Tujuan awalnya adalah menciptakan kekompakan tentunya. Potluck ini sendiri adalah acara yang dilakukan beberapa orang untuk saling berkontribusi. Masing-masing membawa makanan yang akan dimakan bersama-sama dan bisa dikatakan biasanya homemade. Rencana ini udah diplanning 2 minggu lalu sekaligus dengan acara tukar kado. Jadilah hari ini potluck party with love disaat semua membawa makanan masing-masing.
Mulailah semua makanan disusun di meja. Sebelumnya kami menentukan makanan dengan melakukan listing terlebih dahulu untuk menghindari menu yang sama. Dan semua menu menjadi bervariasi. Hampir semua makanan asli khas Indo dan kuliner yang bisa ditemukan di kota ini. Dan bersyukur sekali karena banyak yang memang dengan semangat memasak sendiri. Ciye…..
Ini menu makanan dari kami, namun ada beberapa yang tidak sempat aku foto karena udah pada dimakan. Dan dengan membawa menu masing-masing, sudah sangat cukup untuk dimakan 1 kantor. Udah bareng bapak satpam dan OB. Maybe next time, acara kayak ini perlu dibuat lagi karena memang jadi bisa makan bareng dengan mencicipi semua menu. Udah gitu, all you can eat lagi.
Sapi Rendang by Imam

Ayam Goreng Saus Mushrooms by me

Capcai Halal by Yosia

Kikil by Yonathan

Semur Jengkol by Yonathan

Migoreng Telur by Diva

Nasi Kuning by Asqo

Perkedel by Nurul

Sate Taichan by Dennisa

Telur Bulat Sambal by Salsa

Kue Bolu by Yesica

Risol Mayones by Yesica

Buah Pisang by Ara

Kue Unyil by William

Macaroni Panggang by Lasiman

Sop Buah by Yolanda & Kenny

Ini kado-kado yang akan diambil dan saat diacak, anehnya aku dapat punyaku sendiri dan harus ditukar lagi. . Saat buka kado suasana menjadi seru karena banyak kado yang aneh untuk masing-masing personal, jadinya buat ngakak. Keseruan yang selalu muncul saat random tukar kado

Dan aku dapat jam ini, bener sekali karena resolusi 2017 salah satunya adalah bangun lebih pagi. Dan tanpa disengaja jam ini cukup mengingatkan.



Happy holiday untuk kamu yang udah pada liburan, aku cuma bisa nunggu kamu balik dan bawa kue tahun baru yang banyak. Selamat menyambut tahun baru.
wiw
yg punya asqo maunya aku ganti jd mamanya asqo yang baik hati.